Jumat, 03 Februari 2017

MENCARI PENGETAHUAN

Semoga selalu dalam lindungan dan Kasih Tuhan

Pengetahuan merupakan modal utama untuk melewati lingkaran kehidupan ini dengan baik dan terarah. Pengetahuan juga memiliki peran yang penting dalam memahami  perkembangan jaman baik dalam skala kecil sampai skala besar. Pengetahuan yang bersal dari  pemahaman dan mengalami kejadian maka itu disebut pengalaman, sehingga pengalaman itu dijadikan pedoman dan batas pengetahuan yang paling utama oleh manusia. Di dalam ajaran Sastra suci, ada tiga cara untuk mendapatkan pengetahuan yang disebut Tri Pramana yaitu, Agama Pramana, Anumana Pramana dan Praktyaksa Pramana.

Agama Pramanan merupakan pengetahuan bisa didapatkan dari buku-buku/sastra suci, ajaran-ajaran agama yang diajarkan oleh Guru dan Orang Suci serta dari orang yang dianggap lebih tahu yang mempunyai  kejujuran dan keluhuran budi. Sehingga pengetahuan itu memiliki bukti dan sumber yang jelas untuk dijadikan acuan dalam mempertanggungkan pengetahuan yang kita miliki. Dalam jaman yang sekarang, dalam menggali pengetahuan melalui  Agama Pramana, orang harus jeli dalam memilih referensi buku-buku dan sumber ajaran yang digunakan sebagai bahan acuan.

Anumana Pramana merupakan cara untuk mendapatkan pengetahuan melalui perhitungan yang logis dengan gejala-gejala atau kejadian-kejadian yang terjadi sehingga dapat ditarik kesimpulan dan menjadi bukti yang nyata. Dengan cara ini biasanya menjadikan orang kuat dalam melakukan analisis baik secara kualitatif maupun kuantitatif.  Contohnya, dimana ada asap, disitu pasti ada api.

Pratyaksa Pramana merupakan cara untuk mendapatkan pengetahuan dengan cara melihat dan mengalami secara langsung terhadap suatu benda atau gejala-gejala yang terjadi. Sehingga Praktyaksa Pramana merupakan tahap akhir dalam menyakini suatu pengetahuan untuk dijadikan bukti yang akurat dan kuat. Selain melihat dan mengalami langsung, biasanya dalam proses mengetahui benda atu gejala  tersebut orang ikut terlibat dalam proses itu.

Dalam mencari pengetahuan hendaknya dikuatkan dengan  bimbingan dan tuntunan yang dijadikan sebagi pedoman yaitu adalah, Sastratah, Gurutah dan Swatah. Sastratah merupakan pengetahuan yang bersumber dari buku-buku/sastra-sastra . Gurutah merupakan sumber pengetahuan dari seorang Guru/Rsi yang mana dengan adanya Guru dalam kita mendalami pengetahuan, maka akan semakin mudah dalam memahami pengetahuan itu. Swatah adalah mencari pengetahuan dari Alam Semesta ini dengan cara kita meyakini dan memohom bimbingan kepada Tuhan, bahwa sumber dari segala Pengetahuan adalah Tuhan yang maha Tahu.

Pengetahuan itu sangat penting karena dengan pengetahuan kita dapat selalu berada dalam lingkaran kehidupan yang baik, sehingga apa yang menjadi tujuan hidup, Dharma, Arta, Kama dan Moksa dapat tercapai. Jika dalam agama Hindu tujuannya disebut, Moksartam Jagadhita Ya Ca Iti Dharma.

Semoga semua isi alam semesta ini berbahagia dan sejahtera..
damai, damai, damai selamanya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar